Pengorbanan Calon Anggota KPPS Menyeberangi Sungai Berarus Deras demi Pelantikan

    Pengorbanan Calon Anggota KPPS Menyeberangi Sungai Berarus Deras demi Pelantikan

    Batang - Calon anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Desa Pranten, Kecamatan Bawang harus melewati tantangan berat yang membahayakan nyawa untuk menghadiri pelantikan pada Kamis 25 Januari 2024. 

    Mereka harus melewati sungai berarus deras dengan berjalan kaki untuk mencapai lokasi acara di Balai Desa, Dukuh Rejosari.

    Tantangan yang dihadapi oleh para anggota KPPS ini sangat memprihatinkan. Mereka harus turun ke dasar aliran sungai dan menaiki tebing setelah melintasi sungainya. 

    Hal ini menjadi lebih sulit bagi para anggota KPPS dari Dukuh Pranten, yang harus melintasi sungai yang jembatannya putus akibat tanah longsor dua tahun lalu.

    Dalam sebuah video yang beredar, terlihat para calon anggota KPPS harus melintasi sungai dengan melompat dari satu batu ke batu yang lain. Mereka juga harus menghadapi arus deras dan air sungai yang keruh membawa material lumpur. Untuk membantu mereka, seorang warga menggunakan bambu sebagai pegangan agar mereka bisa menyeberangi sungai dengan lebih aman.

    Kordiv Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Batang Khikmatun menjelaskan, bahwa pelantikan dilaksanakan pada tanggal 25 Januari 2024 sebagai bagian dari kegiatan Bimtek yang dilakukan di masing-masing Desa. 

    “Para petugas KPPS berasal dari dua TPS yang berada di Dukuh Pranten, Desa Pranten. Tantangan yang dihadapi oleh para calon anggota KPPS ini tidak bisa dianggap remeh. Mereka harus bersusah payah melewati sungai berbahaya demi menjalankan tugas publik mereka, ” katanya, saat ditemui diKantor KPU Batang, Kabupaten Batang, Jumat (26/1/2024). 

    Kondisi ini mencerminkan dedikasi dan pengorbanan yang luar biasa dari para petugas KPPS dalam melaksanakan tugas mereka, meskipun harus menghadapi risiko yang tinggi.
    Tindakan mereka patut diapresiasi dan perlu mendapatkan perhatian lebih dari pihak terkait agar tindakan seperti ini tidak menjadi hal yang biasa. Kesejahteraan dan keselamatan petugas KPPS dalam menjalankan tugas-tugas demokrasi sangat penting untuk diperhatikan. 

    “Aksi heroik para calon anggota KPPS harus menjadi panggilan bagi pemerintah dan pihak terkait untuk memperbaiki infrastruktur dan memberikan perlindungan yang lebih baik bagi mereka, ” tegasnya. 

    Sementara Itu, Ketua Panitia Pengumutan Suara (PPS) Desa Pranten Kuwadi mengatakan, bahwa jembatan darurat yang dibangun diperkirakan sudah jadi sebelum hari pemungutan suara pada 14 Februari 2024. Sehingga tidak mengganggu jalannya Pemilu. 

    Namun demikian, ia tetap berharap ada perhatian lebih pada PPS Desa Pranten karena mempunya medan yang ekstrim. 

    “Harapan kita untuk KPPS Pranten mendapatkan peratian khusus. Mungkin, perjuangan KPPS Pranten dibandingkan dengan KPPS di bawah kan akan terasa berbeda, ” ujar dia

    Paman Adam 

    Lutfi Adam

    Lutfi Adam

    Artikel Sebelumnya

    Potensi Durian Lokal Batang yang Menjanjikan

    Artikel Berikutnya

    RSUD Kalisari Batang Berikan Edukasi Gizi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Aslog Kasad di TMMD Ke-122 Kodim 1704/Mappi
    Luar Biasa Pengusaha Sukses Yang Juga Sekretaris Pemuda Pancasila Batang, Secara Resmi Mendeklarasikan Dukungannya Kepada Bakal Bupati Batang nomer urut 2 FAIZ SUYONO
    Paslon No 2 Faiz dan Suyono Menggelar Kegiatan Sosial Bagikan Minyak Sayur dan Susu Kotak 
    Satkamling Pesona Griya Jadi Contoh Kreativitas dan Kebersamaan Warga di Batang dikenal hingga ke Polda Jateng dan Mabes Polri
    Disparpora Batang: Bangun Atap Kolam Renang THR Kramat Butuh Anggaran Rp2,25 Miliar
    Lapas Batang Mulai Buka Kunjungan Tatap Muka, Catat Tanggal dan Syaratnya
    Ini Luar Biasa Calon Bupati Batang M, Faiz Kurniawan Paslon Nomer Urut 2 , Memiliki Kekayaan Harta Sebesar 121 Miliar
    Tarekat Naqsabandiyah Indonesia Gelar Dzikir Akbar: Deklarasi Dukungan untuk Prabowo-Gibran di Pilpres 2024
    Dandim 0736/Batang Bacakan Amanat Pangdam IV/Diponegoro Dalam Upacara Bendera 17 an
    Ahmad Muzani Sekjen DPP Partai Gerindra Menyatakan Dukungan Resmi Kepada M Faiz Kurniawan Untuk Menjabat Bupati Batang 
    Disparpora Batang: Bangun Atap Kolam Renang THR Kramat Butuh Anggaran Rp2,25 Miliar
    Pembangunan Breakwater 2024 Pantai Sigandu Oleh PT Safari Beach Jateng Dipertanyakan Legalitasnya
    Ketua Umum Komite Ekonomi Kreatif  Achmad Suroso S.Pd.M.Pd Memberikan Sambutan Pada Digital Market. Pelaku Ekraf Di Kabupaten Batang 
    Resmikan Billing Center, BPKPAD Batang Jamin Transparansi Pendapatan Daerah
    Begini Tips Memilih Pemimpin Menurut Ketua Umum KJK Slamet S : Fokus pada Visi dan Misi dalam Pilkada Batang
    Hari Ini Resmi Beroperasi Gerbang Tol KITB , Segini Tarifnya

    Ikuti Kami